Nolmeter.com - Beredar video fenomena kerasukan massal di Twitter pada Senin (12/12/2022). Video tersebut memperlihatkan beberapa remaja berpakaian seagam tengah berteriak-teriak histeris.
Dilansir dari berbagai sumber fenomena kerasukan massal tersebut terjadi di Bali saat sebuah rombongan sekolah melakukan study tour.
Diketahui bahwa sekolah tersebut adalah SMP Sleman, Yogyakarta yang membawa rombongan siswa dan guru untuk bertamasya ke Pulau Dewata.
Video tersebut diunggah oleh dua akun Twitter yang berbeda. Sebuah akun bernama @merapi_uncover menulis:
"Sejumlah siswa yang sedang study tour ke Bali mengalami kesurupan massal di parkiran salah satu pusat oleh-oleh khas Bali di Gianyar, Senin (12/12/2022)."
Dilansir dari akun tersebut, diketahui bahwa para siswa tersebut dicari oleh 'due' dari pura Tanah lot dan Penglipuran karena telah berbuat tidak patut.
Siswa tersebut mengambil kerang dan dibuang ke daerah Batubulan. Mereka juga menginjak-injak sesajen dan meludahinya dengan sengaja.
Baca Juga: Xiaomi 13 Handphone Kencang dengan Tampilan ala iPhone. Berikut Spesifikasinya
Sampai berita ini diturunkan belum ada kejelasan lebih lanjut mengenai berita tersebut. Namun, video tersebut telah menyebar ke media sosial dan menuai beragam komentar dari penghuni jagat maya.
Artikel Terkait
Dekat Dengan Desy Ratnasari Ternyata Pengalihan Isu, Hasil Mak Comblang Sahrul Gunawan Wanita Cantik
Deep talk Bikin Netizen Nangis, Nama Xabiru Rachel Vennya Trending di Twitter
Hanya Satu Huruf, Ini Dia Balasan Gibran untuk Cutitan Rizal Ramli
Buat Film Oppenheimer, Sutradara Christoper Nolan Ciptakan Adegan Ledakan Nuklir Tanpa CGI