NOLMETER.COM – 7 Februari 2023 lalu terjadi insiden pembakaran pesawat Susi Air No.9368 yang dilakukan oleh KKB ( Kelompok Kriminal Bersenjata) hingga menyandera Pilot di Nduga, Papua pegunungan.
Kejadian tersebut terjadi sekitar pukul 6.17 WITA di bandara paro, Nduga, dan tiba – tiba pesawat Susi Air dibakar oleh KKB dan menyandera pilotnya.
Adapun pilot peswat Susi Air tersebut yang disandera oleh KKB adalah Philip Mark Mehrtens, warga asal Selandia Baru.
Baca Juga: Denny Darko Kasih Ramalan Hubungan Fuji dan Thariq: Apakah Ada Kemungkinan Balikan?!
Dibawah pimpinan Egianus Kagoya, kelompok KKB tersebut selain menyandera pilotnya juga menyabotase bagian teknis pesawat tersebut.
Dan kejadian pesawat Susi Air itulah yang direncanakan mereka agar dapat menyandera orang – orang yang temukan di pesawat tersebut Ketika akan lepas landas.
Sudah lebih dari sebulan lamanya dari insiden tersebut, belum ada hasil pembebasan pilot pesawat Susi Air yang disandera oleh KKB.
Padahal dari semenjak kejadian sebulan lalu, TNI – Polri dibantu dengan Komandan Satgas Damai Cartenz Kombes Faizal Ramadhani sudah melakukan upaya pencarian terhadap Kapten Philip.
Akan tetapi sampai saat ini usaha tersebut juga belum membuahkan hasil dan bahkan sang kapten pilot pun masih disandera.
Bahkan sampai mereka menelusuri lagi lokasi kejadian awal di Nduga, para KKB sudah tidak terdeteksi disana.
Dipastikan Egianus Kagoya dan kawan – kawannya sudah meninggalkan lokasi tersebut dan belum ada jejak yang ditinggalkan.
Hal ini juga diperjelas oleh Komandan Satgas Damai Cartenz Kombes Faizal Ramadhani ketika sedang berada dilokasi tersebut.
Bukan hanya wilayah Nduga yang ditelusuri oleh Pa Faizal dan kawan – kawan, mereka juga menelusuri wilayah Lany Jaya.
Selama proses pencarian, Komandan Satgas Damai Cartenz Kombes Faizal Ramadhani menyebut Tindakan KKB adalal pengecut.
Menurut Kolonel Kavaleri Herman Taryaman bahwa KKB sengaja meninggalkan Nduga agar tim gabungan TNI – Polri itu terkecoh.
Artikel Terkait
Agenda Mediasi Sidang Perdana Perceraian Indra Bekti dan Aldilla Jelita, Berujung Gagal, Inilah Alasannya!
Simak Cara Memahami Bahasa Tubuh Kucing, dan Penting Untuk Bisa Berkomunikasi dengan Kucingmu!
Fakta Terbaru Rafael Alun Trisambodo, Transaksi Tidak Wajar Hingga Pemblokiran Rekening
Siap Menyambut Mudik di Bulan Ramadhan 1444 H, Kemenhub Sediakan Mudik Gratis 2023