Anies Baswedan Diisukan Punya Utang Rp50 Miliar ke Sandiaga Uno, Begini Tanggapan NasDem

- Rabu, 8 Februari 2023 | 18:50 WIB
Anies Baswedan Diisukan Punya Utang Rp50 Miliar ke Sandiaga Uno, Begini Tanggapan NasDem (Twitter/@sandiuno)
Anies Baswedan Diisukan Punya Utang Rp50 Miliar ke Sandiaga Uno, Begini Tanggapan NasDem (Twitter/@sandiuno)

NOLMETER.COM - Belakangan muncul kabar terkait dengan Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang disebut memiliki utang senilai Rp50 miliar pada Sandiaga Uno.

Terkait dengan kabar Anies Baswedan, Partai Demokrat dan NasDem kemudian angkat bicara. Kedua partai tersebut menyatakan untuk tidak ingin menanggapi hal tersebut yang bersifat personal.

Wasekjen DPP NasDem Hermawi Taslim merupakan juru bicara dari Partai NasDem. Sementara itu juru bicara Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putra menyatakan pihaknya tak ingin menanggapi hal tersebut terkait yang diisukan oleh Anies Baswedan.

Baca Juga: Foto Prawedding Mikha Tambayong dan Devan Jadi Sorotan, Nitizen : Tidak ada Kode-kode Pernikahan

Herzaky mengungkapkan bahwa Demokrat masih fokus pada ide yang bermanfaat untuk masyarakat. Seperti yang telah ditekankan oleh sang ketua umum Agus Harimurti Yudhoyono.

Herzaky juga mengatakan sesuatu hal yang ditayangkan pada Anies Baswedan semenjak ditetapkan sebagai calon presiden adalah bentuk upaya untuk mendegradasi.

Sebagaimana diketahui NasDem, Demokrat dan PKS sudah sepakat membentuk koalisi perubahan dan mengusung Anies Baswedan sebagai calon presiden.

Terkait utang Anies Baswedan kepada Sandiaga Uno pertama kali disampaikan oleh wakil ketua umum bidang penggalangan strategis Partai Golkar Erwin Aksa.

Hal tersebut telah disampaikannya oleh Akbar Faizal dalam podcast di kanal youtubenya. Erwin menyebut utang senilai Rp50 miliar rupiah itu terkait dengan pemilihan kepala daerah DKI Jakarta tahun 2017.

Partai NasDem menilai karakter Anies Baswedan sedang dibunuh. Hal itu terkait dengan isu perjanjian politik dengan Prabowo Subianto dan kemudian ada isu utang hingga Rp50 miliar.

Namun wakil ketua umum partai NasDem Ahmad Ali, menyebut pihaknya tidak ingin ikut campur soal isu utang piutang tersebut.

Isu ini dilontarkan oleh wakil ketua umum Golkar Erwin Akbar, setelah sebelumnya wakil dewan Pembina Gerindra Sandiaga Uno mengungkapkan terkait perjanjian politik.

Baca Juga: Kontrak Politik Sandiaga Uno dan Anies Baswedan, Erwin Aksa: Pernah Dilakukan SBY dan Jusuf Kalla

"Karena ini tiba - tiba Erwin Aksa dan Sandi ngomong. Pada akhirnya akan simpang siur, tapi publik akan menilai itu sengaja pembunuhan karakter kepada Anies dan lain - lain," tutur Ahmad Ali.

Wakil ketua umum partai NasDem juga mempertanyakan sikap Sandiaga yang baru membahas persoalan ini, apalagi munculnya saat isu perjanjian politik mencuat ke publik.

Halaman:

Editor: aw

Sumber: Youtube @Kompas TV

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Menguat! Guntur Romli : Ganjar - Ahok, Paket Lengkap

Sabtu, 30 September 2023 | 23:54 WIB

Inilah Keunggulan Mangga Miyazaki, Intip Yuk!

Senin, 25 September 2023 | 09:30 WIB

Cara Membuat Minuman Tradisional Seruni dan Manfaatnya

Senin, 11 September 2023 | 21:05 WIB

Trik Membaca Watak dari Warna Kesukaan Seseorang

Senin, 11 September 2023 | 20:50 WIB
X