Indra Bekti Kembali Dilarikan Ke Rumah Sakit, Alami Ada Tumbuh Bejolan Di Mata

- Selasa, 21 Maret 2023 | 12:55 WIB
Indra Bekti Kembali Dilarikan Ke Rumah Sakit, Alami Ada Tumbuh Bejolan Di Mata (Tangkapan layar @YouTube/SCTV)
Indra Bekti Kembali Dilarikan Ke Rumah Sakit, Alami Ada Tumbuh Bejolan Di Mata (Tangkapan layar @YouTube/SCTV)

NOLMETER.COM - Indra Bekti kembali dilarikan ke rumah sakit usai mengisi acara bersama Hotman Paris Hutapea dan Melanie Ricardo.

Indra Bekti terlihat terduduk lemah, setelah Indra Bekti mengisi sebagai host acara tersebut.

Selain mengeluhkan tubuhnya yang mendadak lemas, Indra Bekti juga mengeluhkan matanya yang dirasakan seperti ada sebuah benjolan yang tumbuh.

Teman-teman artis Indra Bekti yang hadir pun mengatakan bahwa mata Indra memang terlihat merah saat tampil sebagai host.

Baca Juga: Saksi Ahli Ijazah Palsu, Rocky Gerung : Hoax itu Menguji Apakah Public Opinion Berlangsung Secara Setara

Adik Indra Bekti yakni Cipta mengatakan bahwa Indra saat ini sedang dirawat di RSPAD untuk dilihat kondisi matanya.

"Tadi pagi masih Fit aja kok enggak ada masalah," ucap Cipta.

"Mungkin karena tadi di sana itu lagi mungkin banyak asap gitu ya jadi itu yang bikin ada alergi dimatanya," sambung Cipta.

Pasca menjalani operasi pecah pembuluh darah otak Indra Bekti diperbolehkan pulang dari rumah sakit pada 21 Januari 2023 Lalu.

Setelah 25 hari Indra dirawat di rumah sakit. Indra Bekti mengalami pecah pembuluh darah otak pada 28 Desember 2022 tepat di hari ulang tahunnya.

Sebelumnya dokter melarang Indra Bekti untuk kembali melakukan pekerjaan, seperti melakukan wawancara atau pekerjaan lain sebelum 4 bulan pasca operasi.

Namun kondisi fisik Indra Bekti tampak pulih lebih cepat dari yang diperkirakan.

Sehingga sekitar sebulan setelah keluar Rumah Sakit Indra sudah kembali bekerja sebagai MC pembuka konser boyband asal Inggris.

Meski banyak teman artinya yang mengkhawatirkan kondisinya tersebut, namun Indra berhasil melakukan pekerjaan pertamanya pasca operasi itu.

"Alhamdulillah aku senang banget kembali di acara yang seperti itu," ucap Indra Bekti pasca operasi.

Halaman:

Editor: aw

Sumber: YouTube/SCTV

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X