NOLMETER.COM - Film Snakes On A Plane yang akan diputar di bioskop Trans TV malam ini menceritakan ratusan ular berbisa yang dilepas dalam pesawat terbang agar celaka. Tujuannya agar seorang penumpang yang akan menjadi saksi pembunuhan oleh mafia tidak selamat sampai Los Angeles.
Film ini digarap sutradara David R. Ellis dengan dibintangi oleh Samuel L. Jackson, Julianna Margulies, Nathan Phillips, Rachel Blanchard, dan Flex Alexander. Film ini memiliki beberapa kemiripan dengan Final Destination (2000), seperti skenario kecelakaan pesawat. David R. Ellis, sutradara film ini juga menyutradarai dua film Final Destination: Final Destination 2 (2003) dan The Final Destination (2009).
Untuk kebutuhan gambar ular bergerak, kebanyakan ibuat secara digital, karena ular asli tidak bergerak sebanyak yang diinginkan pembuat film. Namun ada empat ratus lima puluh ular digunakan di film, termasuk satu Python Burma sepanjang dua puluh dua kaki. Para pembuat film menamai ular piton Burma besar itu "Kitty".
Baca Juga: Sinopsis Film Old Boy, Dendam Josh Brolin Yang DIculik Selama 20 Tahun Tanpa Alasan
Desain poster film ular yang melilit pesawat mengacu pada lambang caduceus, yang sering disalahartikan sebagai simbol pengobatan di AS. Sementara South Pacific Air Lines yang digunakan dalam film sudah tidak ada lagi, tetapi diciptakan kembali dalam arti fiktif untuk film tersebut. Maskapai ini memulai layanan dari Honolulu ke Tahiti pada 2 April 1960, dan ditutup beberapa saat setelahnya.
Saat berlatih motorcross di Hawaii, Sean Jones (Nathan Phillips) menyaksikan pembunuhan brutal seorang jaksa penting Amerika oleh bos mafia kuat Eddie Kim (Byron Lawson). Ketika anggota mafia akan menmbunuh Jones, seorang agen FBI Neville Flynn (Samuel L Jackson) menyelamatkannya. Kemudian Flyn membujuknya untuk bersaksi melawan Eddie di Los Angeles.

Untuk melindungi Sean dalam perjalanan kembali ke L.A., Flynn mengambil alih seluruh bagian Kelas Satu dari Penerbangan Pacific Air 121. Namun, Eddie mengirimkan ratusan spesies ular yang berbeda dan mematikan dalam bagasi pesawat. Ular-ular itu itu dimasukan dalam sebuah alat khusus yang terbuka dengan pengaturan waktu. Ular ini diatur untuk berkeliaran di kabin pesawat dan membunuh penumpang dan awaknya hingga menjadi kecelakaan udara.
Baca Juga: Sinopsis Film Triple Threat, Iko Uwais Kembali Beraksi Dengan Bintang Laga Asia
Neville Flyn dan para penumpang harus berjuang dengan ular untuk bertahan hidup. Flyn memutuskan untuk melakukan pekerjaannya dan mengembalikan ular-ular itu ke tempat asalnya: di darat. Atau di surga ular, di mana mereka tidak berbahaya. Bisakah dia mengeluarkan ular dari pesawat sebelum terlambat?
Artikel Terkait
Sinopsis Film Constantine, Ketika Keanu Reeves Jago Atasi Kesurupan
Sinopsis Film Triple Threat, Iko Uwais Kembali Beraksi Dengan Bintang Laga Asia
Sinopsis Film Old Boy, Dendam Josh Brolin Yang DIculik Selama 20 Tahun Tanpa Alasan
Sinopsis Film Wonder Woman , Gal Gadot Wonder Woman Kekinian
Sinopsis Film Interstellar, Ketika Bumi Tidak Layak Lagi Ditinggali