Momen Member KPop Onew Shinee Bertandang Ke Rumah Kimbab Family Bikin Warganet Heboh

- Rabu, 20 April 2022 | 13:00 WIB
Onew Shinee Datangi Rumah Kimbab Family
Onew Shinee Datangi Rumah Kimbab Family

Mereka berbincang akrab sambil duduk lesehan di lantai dengan ketiga anak-anak pasangan Gina-Jay yang cepat sekali adaptasinya dengan bintang tenar seperti Onew. 

Baca Juga: MA Tolak Gugatan Judicial Review Permendikbudristek Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Seksual

"Tambah besar ya, tambah tinggi kelihatannya. Kalau Jio tetap sama," ujar Onew yang membahasakan dirinya sebagai paman Onew.

Selain menyapa anak-anak, paman Onew juga berusaha mencairkan suasana dengan ketiga anak Kimbab Family dengan mengajaknya bercakap-cakap dan bermain. 

Onew juga datang dengan membawa oleh-oleh bagi ketiga anak pasangan Gina-Jay yakni permainan Board Game.  Mereka kemudian terlihat bermain bersama.

Dari kunjungan ini terlihat sekali Onew Shinee terkesan dengan nilai-nilai keluarga yang cukup kuat ditunjukkan Kimbab Family. Dan ia juga menunjukkan sebagai sosok yang senang dengan anak kecil.*** 

 

Halaman:

Editor: Syaifuddin Sayuti

Sumber: YouTube Kimbab Family

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X