NOLMETER.COM - Aktor Chicco Jerrico kena Imbas akting dari Putri Marino yang berperan sebagai Kinan di serial Layangan Putus di We Tv. Chicco pernah dipukul oleh penggemar web series tersebut karena kasihan dengan nasib Kinan di serial tersebut.
Mengutip perbincangan Chicco Jerrico dengan Vincent dan Desta di Kanal Youtube Vindes, Chicco mengaku kini ia jadi salah satu korban ketenaran istrinya, Putri Marino yang sukses memerankan karakter Kinan dalam serial Layangan Putus.
"Gw kena imbasnya Layangan Putus. Gak netizen, gak ART atau ibu-ibu di komplek gw mikirnya gw yang mendzolimi istri gw," ujar Chicco.
Baca Juga: Dua CPNS Difabel di Kota Bogor Akhirnya Sah Jadi PNS
Suatu kali saat Chicco sedang jogging di jalan ia dipukul oleh seorang ibu dari belakang. Si ibu mengaku tidak kuat melihat istri Chicco disakiti seperti di web series Layangan Putus.
Chicco sempat kaget namun akhirnya justru sadar bahwa akting Putri Marino yang bagus diapresiasi begitu rupa seolah-olah kejadian nyata.
Sebagai suami yang sama-sama menjadikan seni peran sebagai profesi Chico Jericho mengaku bangga melihat pencapaian Putri Marino saat ini.
Baca Juga: Dibalik Kesegarannya , Ada Manfaat Jeruk Yang Berlimpah Untuk Kesehatan
Chicco mengaku semua episode web series Layangan Putus ia tonton sebagai apresiasi dirinya atas pencapaian akting istrinya.
Beberapa rekannya sempat menanyakan apakah dirinya tidak cemburu melihat istrinya beradegan mesra dengan Reza Rahadian di web series tersebut.
Menurut Chicco, untungnya ia berada dalam industri yang sama dengan sang istri sehingga memahami konsekuensi pekerjaannya.
Baca Juga: Maura Magnalia Putri Sulung Nurul Arifin Meninggal Dunia
"Karena dari pertama kali bertemu dengan bini gw, dia sebagai aktor, gw sebagai aktor kita sudah punya komitmen sebelumnya, sebelum menikah. Entar kalau ada adegan begini enggak papa ya," ujar Chicco.
Imbas lain yang menimpa Chicco bahkan ada yang meminta agar Reza Rahadian diupukul karena menyebabkan Putri Marino menderita.
Artikel Terkait
Sahabat Dulu Lagu OST Layangan Putus, Ini Liriknya beserta Link Video Musiknya
Episode Baru Layangan Putus Tayang Hari Jumat 7 Januari 2022
Rekomendasi Film Bioskop Cinta Pertama Kedua & Ketiga, Dibintangi Putri Marino Pemain Layangan Putus
Reza Rahadian Diem-dieman Dengan Putri Marino dan Anya Gerladine di Lokasi Syuting Layangan Putus
Reza Rahadian Tak Pernah Bayangkan Pemeran Selain Putri Marino dan Anya Gerladine Dalam Layangan Putus
Agar Para Istri Tidak Seperti Layangan Putus, Ini Kata Profesor Unair